Pil Hormon Bisa Menyebabkan Tumor Payudara

Pil hormon merupakan suplemen atau obat untuk mengatasi masalah ketidakseimbangan hormon dan masalah yang biasa wanita alami seperti keguguran rambut, jerawat. Pil-pil hormon estrogen dan progesteron dapat membantu wanita dalam mengatur hormon, pil hormon seperti Marvelon dan Mercilon yang digunakan golongan itu untuk membesarkan payudara ternyata dapat memicu tumor/kanker.

Konsumsi pil hormon dalam jangka waktu yang lebih lama bisa memicu tumor/kanker payudara. Menurut Dr Wendy Chen selakuk ketua penelitian dari Brigham dan women's Hospital di Boston, penggunaan pil hormon yang berlebihan pada wanita penderita monopause ternyata dapat menjadi penyebab kanker payudara dan penggunaan pil hormon dalam jangka waktu lama dapat meningkatkan resiko terserang penyakit kanker payudara.

Konsumsi Berlebihan Pil Hormon Bisa Menyebabkan Tumor


Meskipun estrogen memberikan manfaat positif bagi wanita, bentuk-bentuk tertentu dari kanker payudara menggunakan estrogen sebagai hormon pertumbuhan. Payudara memiliki sel yang dikenali hormon ini hingga secara hipotesis, sel-sel payudara yang rentan dapat dipengaruhi oleh hormon estrogen hingga menjadi sel yang bersifat kanker. Tidak semua wanita kanker yang positif hormon, hanya sel payudara tipe hormone receptor-positive saja yang pertumbuhannya dipengaruhi oleh hormon ini.

Sekitar dua dari tiga kanker payudara merupakan hormone-receptor positive, yang artinya mengandung reseptor untuk hormon estrogen. Hal ini menjadi dasar terapi hormonal pada pasien kanker payudara yaitu untuk menghentikan efek estrogen terhadap sel kanker atau untuk menurunkan kadar estrogen darah. Hal ini sangat membantu pada jenis kanker yang sensitif estrogen, tetapi tidak pada mereka yang sel kankernya tidak mengandung reseptor hormon tersebut.

Pil hormon ada yang mengandung kombinasi hormon progestogen (levonorgestrel) dan estrogen (ethynil estradiol). Kombinasi kedua hormon sintetik tersebut memiliki efek mencegah kehamilan yang cukup efektif jika digunakan dengan tepat. Sebelum memutuskan memilih kontrasepsi, atau konsumsi pil hormon penting untuk diperhatikan apakah Anda memiliki riwayat kanker dalam keluarga. Pengguna kontrasepsi hormonal memperlihatkan adanya peningkatan risiko kanker payudara, dibandingkan mereka yang tidak menggunakan. Namun kejadian kanker tidak hanya semata-mata disebabkan oleh penggunaan pil KB.

http://obattumorpayudara.net/mengobati-tumor-payudara-secara-alami/

0 Response to "Pil Hormon Bisa Menyebabkan Tumor Payudara"

Posting Komentar